Babinsa Ngraho Bojonegoro Kawal Pendistribusian MBG

Headline, News29 Dilihat

Sidik Nusantara, Bojonegoro –   Suasana pagi di sejumlah sekolah diwilayah Kecamatan Ngraho Kabupaten Bojonegoro terasa berbeda. Tidak hanya karena aktivitas belajar mengajar dimulai lebih awal, tetapi juga karena kedatangan makanan bergizi gratis yang didampingi langsung oleh para Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 15/Ngraho Kodim 0813 Bojonegoro, Senin (12/1/2026).

Melalui dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) mitra mandiri Badan Gizi Nasional (BGN), program Makan Bergizi Gratis (MBG) ini menyasar ribuan pelajar dari berbagai jenjang pendidikan, balita, ibu hamil dan menyusui.

Seperti yang dilakukan dapur SPPG Sumberarum Kecamatan Ngraho, sejak pukul 07.30 WIB, pendistribusian sebanyak 3.850 porsi makanan bergisi dilakukan secara bertahap, dengan pengawalan Babinsa Koramil 0813-15/Ngraho yang turun langsung untuk memastikan setiap paket makanan diterima siswa dengan baik.

Dari pantauan, Babinsa juga menyapa anak-anak, membantu guru membagikan makanan, bahkan sesekali bercengkerama dengan siswa yang antusias menerima menu pagi mereka. Kehadiran Babinsa ini membuat suasana pendistribusian terasa hangat, dan penuh kebersamaan.

Menu MBG kali ini disiapkan lengkap dan seimbang yang terdiri dari nasi putih, daging rendang, tahu goreng, kentang goreng, sawi rebus dan buah jeruk. Menu tersebut menjadi sumber energi bagi siswa sebelum memulai aktivitas belajar di kelas.

Komandan Koramil (Danramil) 15/Ngraho Kodim 0813 Bojonegoro, Kapten Inf Andi Siswanto, mengatakan bhawa keterlibatan anggota Babinsa dalam pendampingan pendistribusian makanan bergizi ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap generasi penerus bangsa khususnya diwilayah pedesaan.

“Kami ingin anak-anak belajar di sekolah dengan perut kenyang dan tubuh sehat. Kalau gizinya tercukupi, mereka bisa belajar dengan lebih fokus dan semangat,” ujarnya.

Disampaikan juga bahwa pendampingan ini dilakukan untuk memastikan proses pendistribusian makanan bergizi program MBG berjalan tertib dan tepat sasaran. “Program MBG ini menyentuh langsung kebutuhan anak-anak. Tugas kami memastikan pelaksanaannya berjalan aman, lancer dan benar-benar dirasakan manfaatnya oleh para siswa,” pungkasnya.(Triss/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *