Lamongan, sidiknusantara.com – Karang Taruna Putra Harapan Desa Latukan mendapatkan penghargaan dari PMI (Palang Merah Indonesia) Kabupaten Lamongan karena berhasil konsisten mengadakan kegiatan donor darah setiap 3 bulan sekali dengan antusias warga masyarakat Desa Latukan dan sekitarnya yang begitu tinggi.
Ketua Karang Taruna Putra Harapan Desa Latukan, Moh. Rizal Arifin mengatakan pada bulan suci Ramadhan ini, Karang Taruna Putra Harapan Desa Latukan juga tetap mengadakan donor darah yang dilaksanakan setalah buka puasa sampai setelah shalat terawih dibalai desa Latukan sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama dan juga mengisi jumlah kantong darah supaya tetap stabil.
“Mari kita meneruskan kebaikan dengan kegiatan donor darah yang rutin kami adakan. Supaya dapat menolong banyak orang, menjaga kantong darah supaya tetap stabil, dan menjadikan badan kita lebih sehat,” ucapnya, Minggu (24/04/2022).
Moh. Rizal Arifin menambahkan, Ini adalah bentuk kegiatan nyata yang dilaksanakan oleh Karang Taruna. Semoga menjadi contoh untuk Karang Taruna yang lainnya. (Zal/Red)