Baru Dikerjakan Akhir 2022, Kondisi Jalan Poros Nasional Rusak

Daerah, News558 Dilihat

Lamongan, sidik nusantara – Beberapa titik lubang jalan terdapat di jalan aspal di jalan Poros Nasional yang baru saja dikerjakan akhir 2022 beberapa waktu lalu, hal ini sempat menganggu beberapa pengguna jalan yang melintas di jalan raya Babat – lamongan tersebut, rabu (1/2/2023).

Lubang jalan tersebut terdapat di titik mulai Rumah sakit Muhammadiyah babat Sampai SMK kesehatan Babat, dan warga harus berhati hati dan waspada Dijalur tersebut, karena jika tidak waspada roda kendaraanya khususnya roda dua dapat menabrak jalan yang berlubang dan rawan jatuh.

Pengguna jalan, menyebutkan bahwa sebelumnya juga terdapat lubang jalan, namun sudah ditambal aspal.

“Sekarang malah bertambah banyak titik lubangnya dan rawan sekali bahaya jika menabrak lubang jalan tersebut,” Ujarnya.

Jalan Raya Poros Nasional ini padahal pengerjaannya usai dilaksanakan pada akhir Desember 2022, dan sekarang sudah terjadi kerusakan, bahkan aspalnya juga ada yang mengelupas. (Wan/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *