Kasat Binmas Polres Bojonegoro Ajak Pengasuh Ponpes, Kyai dan Tokoh Agama Jaga Kamtibmas Pasca Pemilu 2024

Bojonegoro, News367 Dilihat

Bojonegoro, sidik nusantara – Kasat Binmas Polres Bojonegoro AKP Agus El Fauzi di dampingi Bhabinkamtibmas dan anggota Sat Binmas Polres Bojonegoro melaksanakan kegiatan sambang kepada Pengasuh Ponpes Manbaul Ulum Salafiyah, K.Η Mashun, di Desa Bulu Kecamatan Sugihwaras, Kabupaten Bojonegoro, Rabu (28/02/2024).

Selain di pondok pesantren, Kasat Binmas Polres Bojonegoro juga menyambangi para Kyai dan tokoh Agama di wilayah Kabupaten Bojonegoro guna mewujudkan sinergi dan kemitraan kepada para Kyai dan tokoh agama serta mengajak bersama-sama menjaga Kamtibmas di Kabupaten Bojonegoro tetap aman dan kondusif.

“Kegiatan sambang kepada pengasuh Ponpes mengajak untuk menjaga stabilitas Kamtibmas di wilayah Kabupaten Bojonegoro agar tetap aman kondusif paska Pemilu, Pileg dan Pilpres tahun 2024 di wilayah Kabupaten Bojonegoro,” ucap AKP Agus El Fauzi.

Disela-sela kegiatan sambang Pengasuh Ponpes dan Kyai serta tokoh Agama, Kasat Binmas Polres Bojonegoro menyerahkan Bantuan Sosial (Bansos) dari Kapolres Bojonegoro untuk Ponpes tersebut. (Tris/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *