Hari Bakti Pemasyarakatan, Lapas Kelas II A Bojonegoro Gelar Upacara Porsenap Ciptakan Kamtib, Sportif dan Profesional

News306 Dilihat

Bojonegoro, sidiknusantara.com – Petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Bojonegoro bersama sejumlah warga binaan mengikuti upacara pembukaan Pekan Olahraga dan Seni Narapidana (Porsenap) dalam rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan yang ke-58, Senin (28/03/2022).

Upacara Posenap tersebut dipimpin langsung oleh Kalapas Kelas II A Bojonegoro Rony Kurnia dan bertindak sebagai Inspektur upacara. Upacara ini diwarnai penyerahan Raket Badminton dan shuttlecock kepada WBP sebagai simbolis pembukaan kegiatan. Dalam upacara tersebut turut dibacakan pula Janji Atlet dan Janji Wasit sebagai komitmen sportivitas antar peserta lomba.

Kalapas berharap dari ikrar tersebut dapat dijadikan momentum untuk berkomitmen agar selalu menjaga keamanan, ketertiban, dan sportivitas selama melaksanakan kegiatan Porsenap.

“Melalui pekan Olahraga dan Seni ini dapat dijadikan ajang silaturahmi, mempererat persatuan, melatih sportivitas di lapangan sehingga dapat berkompetisi dengan sehat,” Ucap Rony Kurnia.

Kalapas Kelas II A Bojonegoro juga mengapresiasi kepada seluruh petugas dan panitia atas dedikasi dan upayanya sehingga kegiatan ini dapat terselenggara dengan satu harapan bahwa dalam kegiatan yang laksanakan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar serta tetap mematuhi aturan-aturan yang berlaku.

Usai upacara berlangsung, acara dilanjutkan dengan pertandingan pembukaan olah raga bulu tangkis yang diikuti oleh WBP dengan penuh sportivitas. (Tut/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *