Bojonegoro, sidik nusantara – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Bojonegoro kembali memberikan pembinaan terhadap Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Desa. Pembinaan tersebut berlangsung di Pendopo Kecamatan Ngraho, Kabupaten Bojonegoro, Rabu (27/07/2022).
Kegiatan pembinaan Satlinmas Desa yang dipimpin Kasat Pol PP Kabupaten Bojonegoro, Arief Nanang S, STP., MM ini dihadiri Bupati Bojonegoro Anna Mu’awanah melalui video telekonferen, Kabid BPMPD Kabupaten Bojonegoro Ira mada, Danramil Ngraho Kapten CPL Josari, Kapolsek Ngraho AKP Moh Tarom, Camat Ngraho Masirin SSTP., MMS.STP serta anggota Satlinmas dari 8 Kecamatan.
Kasat Pol PP Kabupaten Bojonegoro Arief Nanang S, STP., MM menjelaskan, kegiatan ini adalah untuk melakukan pembinaan kesiapan anggota Satlinmas Desa dalam rangka persiapan pelaksanaan pengamanan kegiatan Pilkades serentak gelombang I tahun 2022 di wilayah Kabupaten Bojonegoro. Dengan melaksanakan pembinaan terkait kesiapan anggota Satlinmas, baik dari segi jumlah personil yang terlibat serta dari segi sarana prasarana maka diharapkan nantinya pada pelaksanaan pemilihan Kepala Desa serentak dapat berjalan dengan aman dan lancar.
Kewajiban Satpol PP Kabupaten Bojonegoro untuk memberikan pembinaan kepada Satlinmas Bojonegoro ini agar kedepan Satlinmas lebih baik dan memahami tupoksinya.
“Pembinaan ini diperuntukan persiapan pilkades serentak gelombang 1 tahun 2022 di Kabupaten Bojonegoro. Dikarenakan pemilihan Kepala Desa saat ini beda degan tahun-tahun sebelumnya. Karena TPS akan ada banyak dan kartu pencoblosan pun ada tanda tangan dari panitia,” ucapnya.
Menurut Kasat Pol PP Kabupaten Bojonegoro, pada pelaksanaan Pilkades serentak, diprediksi tingkat kerawanan semakin besar. Maka dari itu, pembinaan Satlinmas sangat penting. Karena peran Satlinmas adalah garda depan yang memahami lokasi dan situasi Desa adalah Linmas Desa.
“Jumlah TPS semakin banyak, otomatis jumlah Linmas juga akan semakin banyak.dan membutuhkan tenaga dan pikiran yang cukup besar,” imbuhnya.
Bupati Bojonegoro, Anna Mu’awanah melalui video telekonferennya menyampaikan, pada pelaksanaan Pilkades serentak gelombang I tahun 2022 nanti, diharapkan berjalan lancar tanpa ada kendala apapun. Bupati Anna berpesan, peran panitia harus menjunjung tinggi rasa keadilan. Sebab,
Pilkades tahun ini berbeda maka potensi-Potensi kerawanan sangat besar. Maka dari itu peran Satlinmas sangat penting di tingkat desa.
“Tolong di antisipasi kerawanan paska pemilihan Kepala Desa biasanya setelah pemilihan permusuhan antar pendukung pasti akan ada dan tugas Satlinmas kedepan akan lebih berat untuk menjaga keamanan ketertiban di tingkat Desa,” pesan Bupati Anna.
Sementara Danramil Ngraho, Kapten CPL Josari berpesan kepada anggota Satlinmas untuk bersama-sama menciptakan Kamtibmas di wilayah masing-masing supaya pelaksanaan Pilkades serentak nanti kodusif dan berjalan dengan lancar.
Dalam kegiatan ini, Kapolsek Ngraho, AKP Moh Tarom menyampaikan jika sebagai anggota Satlinmas harus benar-benar memahami dasar hukum linmas yaitu Permendagri no 26 tahun 2020 tentang penyelenggaraan Trantibum, serta Perlindungan masyarakat. Karena, dasar hukum Satlinmas dan tugas Satlinmas adalah ikut menjaga kamtibmas dan kegiatan sosial masyarakat.
“Untuk pilkades kita harus benar-benar menjadi ujung tombak kelancaran pilkades serentak gelombang 1 tahun 2022 ini,” pungkas Kapolsek Ngraho. (Tris/Red)