BATU,Sidik Nusantara– Kepolisian Resor (Polres) Batu menggelar Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Kesadaran Nasional di lapangan apel Mapolres Batu, Senin (19/1/2026).
Upacara ini dipimpin langsung oleh Kapolres Batu, AKBP Dr. Aris Purwanto, S.H., S.I.K., M.H., dan diikuti oleh seluruh jajaran Pejabat Utama (PJU), Kapolsek, perwira, bintara, serta ASN Polri.

Dalam amanatnya, AKBP Aris Purwanto menyampaikan sejumlah poin strategis yang menjadi komitmen besar Polres Batu dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik dan penguatan internal institusi.
Apresiasi Prestasi dan Pelayanan Humanis
Mengawali arahannya, Kapolres memberikan apresiasi tinggi kepada personel yang berhasil menorehkan prestasi dalam tugas. Menurutnya, penghargaan tersebut harus menjadi pemantik motivasi bagi seluruh anggota untuk terus meningkatkan dedikasi.
“Optimalisasi tugas pokok adalah harga mati. Saya minta seluruh anggota memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan sepenuh hati. Jadikan setiap tugas pengabdian sebagai ladang ibadah,” ujar AKBP Aris di hadapan peserta upacara.
#Respons Cepat dan Penegakan Hukum Berkeadilan
Menyikapi dinamika laporan masyarakat yang kian berkembang, Kapolres menekankan pentingnya kecepatan bertindak. Ia menegaskan bahwa Polri harus hadir sebagai solusi yang terpercaya tanpa membeda-bedakan latar belakang masyarakat.
“Penanganan laporan harus dilakukan secara adil, profesional, dan tidak tebang pilih. Kita harus memberikan respon cepat terhadap setiap keluhan masyarakat,” tegasnya.
Siaga Mitigasi Bencana
Mengingat letak geografis Kota Batu yang memiliki potensi kerawanan bencana alam, AKBP Aris menginstruksikan jajarannya untuk memperkuat langkah mitigasi. Ia memastikan bahwa personel Polri akan selalu berada di garis terdepan dalam membantu masyarakat saat terjadi situasi darurat hingga kondisi pulih sepenuhnya.
Pengawasan Internal dan Sinergitas
Di sisi internal, Kapolres menginstruksikan para Perwira untuk memperketat Pengawasan Melekat (Waskat) guna meminimalisir pelanggaran anggota. Selain itu, ia mengajak seluruh elemen Polres Batu untuk memperkuat kolaborasi dengan stakeholder dan masyarakat luas.
“Kita tidak pernah tahu perbuatan baik mana yang akan menolong kita kelak. Oleh karena itu, teruslah berkolaborasi dan tebarkan manfaat dalam setiap pelayanan kita,” pungkas AKBP Aris menutup amanatnya.
Upacara berlangsung dengan khidmat, mencerminkan semangat baru Polres Batu dalam menyongsong tugas-tugas pelayanan di tahun 2026.
Penulis : Arman.
Editor : Akasa Putra.
Sumber Berita : Polres









