Bojonegoro – Anggota DPRD Bojonegoro dari fraksi PAN Nurani Rakyat Indonesia Sejahtera, Zulma Dwi Satrio Putra menemui konstituennya dalam kegiatan reses masa sidang ke II tahun anggaran 2019 di Desa Mojokampung, Kecamatan Bojonegoro, Kabupaten Bojonegoro, Jumat (11/10/2019). Reses ini merupakan upaya untuk menampung dan menyerap aspirasi masyarakat.
Zulma, politikus dari PAN yang juga anggota komisi A DPRD Bojonegoro yang membidangi hukum dan pemerintahan ini mengatakan bahwa, kegiatan reses ini merupakan sesuatu yang wajib dilakukan. Hal ini untuk mengetahui seberapa banyak kebutuhan warga tentang pengembangan pembangunan di daerahnya.
“Reses ini merupakan kewajiban legeslatif dalam upaya untuk menampung aspirasi masyarakat. Saya sangat berharap ada interaksi yang positip dalam audiensi kegiatan reses ini,” kata Zulma, saat ditemui seusai gelaran reses.
Menurutnya, reses ini bukan hanya sekedar berkumpul. Namun, banyak instrumen lain yang digunakan oleh anggota dewan untuk menangkap problematika yang ada di masyarakat.
“Karena pada prinsipnya, produk kebijakan ataupun produk-produk pemerintah itu tidak hanya sekedar aspek kuantitas, namun juga harus mempunyai nilai kualitas yang bagus. Selain itu juga harus atas dasar skala prioritas sebagaimana kebutuhan masyarakat,” terang dia.
Zulma berjanji, akan membawa hasil reses ini di dalam sidang Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Bojonegoro.
Reses ini sendiri dihadiri para tokoh masyarakat, unsur pemuda, dan warga masyarakat daerah pemilihan (Dapil) I yang meliputi Bojonegoro, Kapas, Dander dan Trucuk.(Lex/red).